Rabu 17 November 2021, telah berlangsung Seminar Nasional Pendidikan Anti Korupsi dengan tema “Peran Perguruan Tinggi dalam Pencegahan Korupsi”. Seminar ini bertempat di Gedung General Building Lecture Theater ULM. Acara ini dimulai pukul 08.00 WITA hingga selesai.
Materi seminar diisi oleh Ibu Aida Ratna Zulaiha selaku Direktur Jejaring Pendidikan KPK, Bapak Ahmad Fikri Hadin selaku Peneliti PARANG ULM, Bapak Reja Fahlevi selaku Dosen FKIP ULM dan Bapak Muhammad Erfa Redhani selaku Dosen FH ULM sebagai moderator. Acara sarahsehan pustaka KPK ini merupakan acara rutin yang biasanya diselenggarakan tiap tahun. Namun, tahun 2020 kemarin tidak di selenggarakan karena adanya pandemi Covid-19 yang masih tinggi.
Acara sarahsehan ini merupakan kerja sama KPK dengan UPT perpustakaan ULM, yang bertujuan untuk monitoring KPK Corner di perpustakaan UPT ULM agar menggaungkan kembali semangat anti korupsi. Seminar ini dihadiri oleh Direktur Jejaring Pendidikan KPK, Wakil Rektor 1 ULM, PARANG ULM, dan Mahasiswa ULM.
Harapan dengan adanya acara ini mampu membangun wawasan dan sikap anti korupsi mahasiswa ULM sebagai genarasi muda untuk memperbaiki kualitas dan keadaan bangsa saat ini.
Peliput: Ester Julia Adelheid Moningka
Sumber: https://peristiwa.info/13093/pendidikan-anti-korupsi-dalam-seminar-nasional-kpk-di-ulm/